tanya lelah



"postingan ini sama judulnya dengan yang ditulis oleh si cantik ini namun isi berbeda. sebagai ucapan terima kasih atas motivasinya dan tantangan yang diberikan kepada saya.
dengan membaca tulisannya bagi saya dia sedang mengulurkan sebuah "selendang" persahabatan yang mengajak menari mengikuti liukan-liukan kata yang disusunnya, (tengkyuu ya num). " tetap bersinar dan menjadi elang.

"memang ini tentang hidupku yang harus tetap berjalan, walaupun tak sanggup menggunakan baju gamis dan sorban !!"

17 november 07 jam 23. 45 waktu itu

Semilir angin malam mendesau sejuk di telingaku, gemintang menerangi malam dengan cahayanya yg berkilau. kumpulan itu nampak melayang-layang, dengan salah satu diantaranya begitu terang dan lebih besar dari bintang lainnya. "apakah ini yang dinamakan kejora?", jika benar, kenapa ukurannya lebih besar? apakah dia raja dari segala bintang?. lalu benarkah" dia" terletak di sebelah timur?. kenapa tidak memilih barat atau tenggara?....

ahhhh, pertanyaan yang bodoh!
Sebodoh aku menafsirkan arti hidup ini, sebodoh ketika aku pertanyakan kepadamu tentang "burung-burung manyar". itupun kalo kau masih ingat dengan pertanyaan itu, karena sampai saat ini aku tak pernah tahu, sejenis apakah burung manyar itu?, apakah dia sejenis unggas yang terbang seperti elang, ataukah seperti angsa putih yang sedang berenang, ataukah seperti pinguin???.
yahhh,,, semakin besar saja timbunan bodohku kayaknya sebentar lagi akan menjadi gunung.

lelah!!!
Memang aku sedang lelah, menghapus keringatku yang bercucuran dan sudah bercampur darah. Memang!!, aku teramat lelah, lelah ketika menghadapi perang dengan gerombolan kurawa yang sering membuat bising astinapura.

Apakah aku perlu istirahat?. Tidak!, tidak mungkin aku bisa beristirahat sedangkan hidup yang sedang kujalani masih dalam peristirahatan, masih pada sebuah persinggahan. dan rasanya aku begitu angkuh, ketika aku memikirkan nasib mereka. dimana sebenarnya aku berada???

Mungkin kemarin aku pernah bercerita tentang sepasang samurai, tentang semangat bushido, hingga hara kiri. benar!, samurai ini memang multi fungsi, saat ini sebagai hiasan,. Namun suatu ketika "samurai" ini bisa menjadi mesin pembunuh yang handal, sehandal "agent orange" yang di gunakan dalam perang vietnam.
Rasanya istilah harakiri yang terkagumi sudah semakin dekat denganku. entah...! apakah benar aku mampu melakukan itu, apakah aku bisa menjelma menjadi ksatria dari negeri matahari terbit. oalahhhh, hidup ini ternyata terlalu mahal. bahkan untuk mengkhiri hidup pun harus mengimpor senjata, kenapa sih gak pake mandau, badik atau rencong saja?.


ahhhh!! aku membual, sama halnya aku membual tentang hatiku yang setegar karang, sama halnya dengan aku membual tentang kesabaran. Jika aku terus jujur apakah ada jaminan aku tidak akan hancur?.

Yang nyata adalah, aku sedang dalam permainan Russian Roulette. dan aku sedang melempar granat tangan dalam ruangan sebesar 2 x 1 meter persegi.

Apa lagi yang harus kulakukan selain pasrah dan diam?????






13 comments:

pyuriko said...

"burung-burung manyar"; di sini gak ada...

Hmmm, sabar... dan semoga sukses.

Me said...

Selain psrah dan diam? tentu saja berdoa dong...
Moga sukses ya !

just Endang said...

sdh berapa bulan jadinya Uda? Sudah punya keluarga? Adik saya punya keluarga dgn satu anak, dan dalam kondisi yg sama dgn Uda saat ini.....Uda tidak sendirian......

Cempluk Story said...

berdoa agar diberi kekuatan..

ichal said...

tengkyuuu,
buat : iko, ani, endang, landy n cempluk
to endang: 2 bulan kali yaa!!

angin-berbisik said...

bagus banget tulisanmu mas...:)

GHATEL said...

Komentarku sama kaya mba' Tia "Angin Berbisik"

sayurs said...

bahkan dalam peristirahatan pun kita harus memilih parkiran yang nyaman agar jangan malah pemberhentian kita justru menambah kelelahan yang ada..

Unknown said...

apa yg hrs kulakukan selain pasrah dan diam?

pemanasan, agar siap ketika harus berlari kencang...

icHaaWe said...

setiap2 manusia pasti pernah merasakan saat2 sperti ini... tp semangat terus lah... sembari berdoa...jgn mpe bunuh diri... serem aaahhh

artja said...

chal, hurufnya gede-gede amat?

BangDhika said...

Lelah menjalani hidup, lelah menjalani takdir, tapi apa mau di kata kita sudah menanda tanganinya di alam rahim untuk menjalani kehidupan di dunia ini... semangat saudaraku mungkin itu salah satu kalimat penyemangat......

`.¨☆¨geLLy¨☆¨.´ said...

cayOOo mas ichaL...

kalimat n kata2nya aku salut bangTT baguSss maknanya juga dlm...>>


inilah hidup buat kita lelah,sllu ingn tahu,jenu n kadang juga bosaN tp klo bnr2 di rasakan hidup ini jauh lbh indaH...


aku penah mendapat kata2 seperti ini..." hidup ini memang sulit dan mati juga ga' mudah klo takut hidup ya mati saja"....sesaat aku berfikir la klo aku pilih mati nnt bs tambah sulit gimana....???

Lupa

Jeda yang disengaja, berpura sibuk dunia menjadi abdi pelayan tantrum bayi bayi berbulu kaki test blog lagi yang sudha lupa password.